0
Jakarta - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) belum berbicara untuk meresuffle kabinet menyusul pengunduran diri Endang Rahayu Sedianingsih sebagai menteri kesehatan.

"Sampai saat ini belum ada pembicaraan sampai kesana, presiden hanya menyampaikan tugas menkes ditangani wamenkes, dan jajarannya," kata juru bicara Presiden Julian Aldrin Pasha, melalui sambungan telepon, Jumat (27/4/2012).

Namun, dia membenarkan bahwa surat pengunduran diri Endang telah disampaikan beberapa hari lalu sebelum dirawat di rumah sakit. Namun, secara lisan Endang kembali mengajukan pengunduran dirinya kepada SBY, kemarin.

"Ibu Endang telah menyampaikan surat pengunduran diri tertulis beberapa hari yang lalu, sebelum di rawat di RSCM. Mungkin karena kemarin beliau juga menyampaikan di hadapan presiden, direspons langsung. Beliau bisa mengerti dan menghormati," ujar Julian.

Sampai belum ditentukannya menteri kesehatan pengganti Endang, SBY memerintahkan Wakil Menteri Kesehatan Ali Ghufron Mukti untuk menangani tugas-tugas Endang Rahayu Sedianingsih

(author unknown) 27 Apr, 2012

Post a Comment Blogger

 
Top